• put your amazing slogan here!

    Ketentuan Kegiatan bazar smkn 1 kalijambe


    Ketentuan Kegiatan

    No
    Jenis Kegiatan
    Kompensasi
    1
    Pameran Produk dan pasar Murah
    a.      Peserta pameran/ pasar murah adalah suatu perusahaan, instansi pemerintah, sekolah maupun komunitas tertentu
    b.      Produk barang atau komunitas yang dipamerkan adalah sah dan tidak bermasalah secara hukum
    c.       Biaya sewa area stan Rp. 60.000 rupiah untuk waktu selama 3 hari, dengan fasilitas :
    -          Ukuran 3 m (muka) x 2,4 m
    -          Atap genteng lantai keramik
    -          Tersedia ruang emergency
    -          Meja dan kursi 4 set (kayu).
    2
    Parade Band
    a.      Peserta adalah Grup Band siswa/siswi SMP atau MTs yang diundang atau telah mendaftar sebelumnya dengan rekomendasi dari Kepala Sekolah/ Madrasah
    b.      Pendaftaran paling lambat tanggal 31 Mei 2013, dengan biaya pendaftaran Rp. 20.000,- per group dengan fasilitas alat musik band
    c.       Setiap sekolah boleh mengirimkan lebih dari 1 group
    d.      Menampilkan 2 lagu dengan jenis music Pop,  Rock, Regge dll karya sendiri atau karya orang lain dengan mencantumkan nama musisi/ group yang mempopulerkannya.
    e.      Penampilan memperhatikan etika susila dan sopan santun, tidak berbau SARA dan tidak berpotensi memicu kerusuhan.
    f.        Disediakan trofi untuk pemenang I, 2 dan 3 dan uang pembinaan serta doorprize berdasakan undian.
    g.      Jadwal akan diatur berdasarkan technical meeting.
    3
    Peragaan Busana
    a.      Peserta adalah siswi SMP/ MTs  yang diundang atau yang telah mendaftar sebelumnya dengan rekomendasi Kepala Sekolah/Madrasah
    b.      Peserta akan diberikan Pelatihan Cat Walk sebagai MODEL Peraga Busana.
    c.       Biaya pendaftaran Rp. 10.000,- / orang, fasilitas :
    -          Pelatihan Cat Walk selama 3 kali pertemuan
    -          Busana karya siswa siswi SMK Negeri 1 Kalijambe
    -          Tata rias dan accessories kecantikan
    d.      Disediakan trofi untuk pemenang I, 2 dan 3 dan uang pembinaan serta doorprize berdasakan undian.
    e.      Jadwal akan diatur berdasarkan technical meeting.
    4
    Servis Gratis Motor dan Mobil
    a.      Melayani servis ringan kendaraan bermotor dari berbagai merek tanpa dipungut biaya.
    b.      Penggantian komponen hanya dilakukan berdasarkan permintaan customer.
    c.       Penggantian komponen atas permintaan cutstomer biaya komponen dan pekerjaan mesin (jika ada) ditaggung oleh customer sedangkan biaya pemasangan tidak dikenakan biaya.
    5
    Flying Fork
    a.      Pengenalan teknik dasar mountenering yang dipandu oleh praktisi berpengalaman dari Unit Kegiatan mahasiswa Universitas Sebelas Maret Surakarta
    b.      Peralatan carbiner, carmentel figure of 8, Sling, webbing, zummar dll yang digunakan dijamin aman
    c.       Peserta adalah bisa dari kalangan pelajar SMP, MTs. SMA, SMK, MA dan masyarakat umum
    d.      Setiap peserta yang berminat dikenakan biaya Rp. 3.000 rupiah untuk sekali mencoba.
    6
    Donor Darah
    a.      Peserta adalah masyarakat umum yang memenuhi syarat berdasarkan ketentuan dari PMI
    b.      Peserta tidak dipungut biaya dan tidak mendapatkan kompensasi dana
    c.       Peserta yang telah terbiasa donor darah harap membawa kartu donor darah, sedang peserta donor darah baru akan diberikan kartu donor darah.
    d.      Bagi peserta yang telah melakukan donor darah dalam jumlah tertentu akan diberikan penghargaan




    0 komentar:

    Posting Komentar

     

    Meet The Author

    Experience

    About Me