• put your amazing slogan here!

    Bongkar “Jeroan” XBox One dan PlayStation 4


    Bongkar “Jeroan” XBox One dan PlayStation 4

    ilustrasi-xbox-one-ps4
    Jakarta, PCplus – XBox One besutan Microsoft dan PlayStation 4 (PS4) buatan Sony adalah 2 perangkat yang sedang memperebutkan tahta tertinggi di dunia konsol game. Keduanya menjanjikan pengalaman bermain game yang berbeda dan tentunya lebih baik dari segi grafis maupun ketersediaan fitur.
    Tapi tahukah kamu, sebenarnya seperti apa sih kedua perangkat ini saat dibongkar dan diintip jeroannya. Mungkin buat tukang servis atau tukang oprek, jeroan XBox dan PlayStation bukan hal menarik lagi. Tapi buat sebagian besar orang, apalagi ini adalah produk anyar, kegiatan intip mengintip ini bisa jadi hal seru.
    Nah PCplus, dengan ijin dari situs iFixit, mau menunjukkan ke kamu isi perut dari kedua perangkat ini. Jangan kaget kalau setelah kamu melihat komponen keduanya, ternyata tidak jauh-jauh dari isi sebuah PC.
    Bagian Belakang
    Sebelum membuka casing, PCplus tunjukkan dulu bagian belakang dari kedua konsol game ini. Sebelah kiri adalah XBox One dan Playstation 4 di sebelah kanan. (klik gambar untuk memperbesar)
    xbox-one-belakang
    Ada 7 konektor di belakang XBox One: (kiri-kanan) Power, HDMI Out, Digital Optic Audio Out, HDMI In, USB 3.0, Port Kinect, Infrared Out & Ethernet. (foto: iFixit)
    ps4-belakang
    PlayStaion 4 menyediakan 5 konektor: (kiri-kanan-atas) Digital Optic Audio Out, HDMI, Ethernet, Auxilary, (bawah) Power. (foto: iFixit)










    Susunan Komponen
    Saat casing dibuka, langsung terlihat susunan komponen XBox One (kiri) dan PlayStation 4 (kanan). XBox nampaknya tidak ingin kepanasan, terlihat dari penggunaan kipas dan heatsink berukuran besar. (klik gambar untuk memperbesar)
    xbox-one-buka
    Beberapa komponen yang terlihat di sini adalah Blu-ray/DVD yang terkoneksi menggunakan SATA, harddisk (kanan belakang) dan modul RF (board hijau kanan depan). (foto: iFixit)
    ps4-optis
    Modul Blu-Ray PS4 (dipegang) dengan latar belakang kipas sentrifugal 85 mm yang didesain khusus untuk menciptakan sirkulasi udara dalam perangkat. (foto: iFixit)










    Media Simpan
    Seperti layaknya PC, baik XBox One maupun PlayStation 4 menggunakan hard disk untuk penyimpan data (XBox menambahkan memori NAND). Keduanya juga memilih hard disk berukuran 2,5 inci (ukuran hard disk untuk notebook) dengan antarmuka SATA II (3.0 Gbps). (klik gambar untuk memperbesar)
    xbox-one-harddisk
    Hard disk di XBox One ini memakai Samsung Spinpoint M8 ST500LM012 500 GB 5400 RPM dengan cache 8MB SATA II 3.0Gb/s. (foto: iFixit)
    ps4-harddisk
    PlayStation 4 memilih hard disk HGST 5400 RPM berkapasitas 500 GB, dengan antarmuka SATA II. HGST adalah anak perusahaan Western Digital. (foto: iFixit)










    Pengusir Panas
    Harus diakui, XBox One paling memperhatikan soal panas dibanding PlayStation 4. Tapi perlu dicermati pula, apakah ini juga merupakan masalah panas berlebih sehingga Microsoft harus memilih kipas berukuran 112 milimeter untuk mendinginkan sistemnya, dibanding PlayStation yang hanya butuh kipas 85 milimeter. (klik gambar untuk memperbesar)
    xbox-one-heatsink
    Heatsink XBox One memakai kipas berukuran 112 milimeter. Kabar baiknya, kipas ini bisa ditukar dengan mudah jika terjadi masalah. Mengingat kipas seperti ini banyak dijual di pasaran. (foto: iFixit)
    ps4-heatsink
    Kipas dengan model sentrifugal ini dirancang oleh Yasuhiro Ootori, direktur teknis PlayStation. Ia memiliki kecerdasan mengatur alir udara sekaligus menjaga agar putaran tidak menimbulkan suara bising. (foto: iFixit)










    “Otak Konsol”
    Bagian paling penting dari kedua konsol ini: motherboard. PlayStation 4 (kanan) memiliki desain double sided component mounting, alias komponen utama disolder di dua dua sisi motherboard (bolak balik). Sementara XBox One menempatkan hampir semua komponen utamanya di satu sisi (single sided). Perhatikan juga spesifikasi kedua konsol ini di tabel bawah. (klik gambar untuk memperbesar)
    xbox-one-board
    Motherboard XBox One didesain hampir sebagai bangun kotak sempurna, dengan komponen utama di satu sisi. (foto: iFixit)
    ps4-board
    Motherboard PlayStation 4 terlihat seperti huruf L dengan penempatan komponen utama di dua sisi motherboard (sisi belakang tidak tampak pada foto). (foto: iFixit)









    SpesifikasiXBox OnePlayStation 4
    ProsesorX887732-001 DG3001FEG84HR, AMD "Jaguar" 8-core CPU dan chip grafis AMD Radeon. (kotak merah)SCEI (Sony Computer Entertainment, Inc.) CXD90026G SoC, AMD "Jaguar" Cores dan chip grafis AMD Radeon. (kotak merah)
    Memori- 16 chip SK Hynix H5TQ4G63AFR 4 Gb (512 MB) DDR3 SDRAM; 16 x 512MB dengan total memori 8GB. (kotak oranye) -SK Hynix H26M42003GMR 8 GB eMMC NAND Flash' (kotak hijau)-Samsung K4B2G1646E-BCK0 2Gb DDR3 SDRAM - Samsung K4G41325FC-HC03 4 Gb (512 MB) GDDR5 RAM; 8 x 512 MB dengan total memori grafis 4GB. (kotak oranye)
    Chip KeduaON Semiconductor NCP4204 GAC1328G Integrated Power Control IC. (kotak biru)SCEI CXD90025G Prosesor kedua /prosesor rendah daya untuk mengolah data jaringan. (kotak kuning)
    Kontrol JaringanRealtek RTL 8151GNM Ethernet Controller. (kotak merah muda)Marvell 88EC060-NN82 Ethernet Controller. (kotak merah muda)

    Kesimpulan
    Itulah jeroan dari XBox One dan PlayStation 4. Meski punya desain yang berbeda, namun ada kesamaan antara keduanya, yakni sama-sama menggunakan system on chip (SoC) milik AMD dengan basis arsitektur Jaguar. XBox One memiliki memori sistem yang lebih besar (8GB) dibanding PS4, ditambah sebuah chip flash NAND 8GB. PS 4 memang berbekal memori sistem yang lebih kecil (2GB) tapi punya 4GB memori tetap (dedicated) untuk grafis.
    Tentu saja keduanya punya lebih dan kurang masing-masing. Apalagi semua kembali ke desain perangkat lunak yang dipakai, termasuk sistem operasi masing-masing perangkat.
    xbox-one-all
    Seluruh komponen XBox One. (foto: iFixit)
    ps4-all
    Seluruh komponen PlayStation 4 (foto: iFixit)









    0 komentar:

    Posting Komentar

     

    Meet The Author

    Experience

    About Me